Mengenal Satuan Debit
Debit adalah volume zat cair yang mngalir persatuan waktu. Satuan debit misalnya ml/detik, liter/menit, m3/jam, dan lain-lain tergantung dari satuan volume dan satuan waktu yang digunakan.
Untuk mnyelesaikan suatu masalah yang berhubungan dengan satuan debit perlu memperhatikan rumus-rumus di bawah ini :
Volume awal - volume akhir
a. Debit = -----------------------------------
Waktu
Contoh :
(1) Sebuah bak mandi berkapasitas 8.000 liter. Setelah dialirkan 20 menit
air tersisa 4.000 liter. Berapa debit air yang dialirkan ?
Jawab :
Diketahui : Volume awal = 8.000 liter
Volume akhir = 4.000 liter
Waktu = 20 menit
Ditanyakan : Berapa debitnya ?
Cara menyelesaikan :
Volume awal - volume akhir
Debit = ---------------------------------
Waktu
8.000 liter - 4.000 liter
= ---------------------------
20 menit
4.000 liter
= ---------------
20 menit
= 200 liter/menit
Jadi, debit air yang dialirkan adalah 200 liter/menit
(2) Sebuah kolam memiliki volume 160 m3. Karena bocor, dalam waktu 20 menit air
tersebut 40 m3. Berapa debit air yang berkurang dalam cm3/menit ?
Jawab :
Volume awal - volume akhir
Debit = ----------------------------------
Waktu
160 m3 - 40 m3
Debit = ---------------------
20 menit
120 m3
= ---------
20 menit
= 6 m3/menit (meter ubah ke cm turun 2 tangga jadi dikali 1.000.000)
= 6.000.000 cm3/menit
b. Menghitung waktu pada satuan debit
Rumus :
Volume
Waktu = ---------- x 1 menit
Debit
Contoh :
Sebuah kolam berbentuk prisma siku-siku dengan ukuran panjang 6 meter,
lebar 2 meter, tinggi 3 meter. Jika dialiri air 200 liter/menit, berapa jam kolam
tersebut akan penuh ?
Jawab :
6 m x 2 m x 3 m
Waktu = --------------------
200 liter
36 m3 ----> m3 ubah ke liter (dm3) dikalikan 1.000
= ----------- x 1 menit
200 liter
36.000 liter
= --------------- x 1 menit
200 liter
= 180 menit (karena 1 jam = 60 menit maka 180 menit : 60 menit = 3 jam)
= 3 jam
Jadi, kolam tersebut akan penuh selama 3 jam.
c. Menghitung volume pada satuan debit
Rumus : Volume = Debit x Waktu
Contoh :
Sebuah kolam akan terisi penuh dalam waktu 2 jam. Jika debit air yang mengalir
25 dm3/menit. Berapakah volume kolam tersebut ?
Jawab :
Volume = debit x waktu
= 25 dm3/menit x 2 jam
25 dm3
= --------- x 2 jam (2 jam x 60 = 120 menit, karena 1 jam = 60 menit)
menit
= 25 dm3 x 120
= 3.000 dm3
Soal
Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan uraian singkat !
1. Volume sebuah ember diketahui 300 liter, berkurang 65 liter.
Berapakah debit air yang berkurang ?
2. Sebuah kran dapat mengalirkan air 85 dm3 dalam waktu 20 menit.
Debitnya adalah ... cm3/menit
3. Debit air 30 dm3/menit. Dalam waktu 1 jam air yang mengalir ... dm3.
4. Debit kran pada bak diketahui 60 dm3/menit. Jika volume bak tersebut 1.200 liter,
berapakah waktu yang diperlukan untuk memenuhi bak tersebut ?
5. Sebuah kolam ikan diketahui volumenya 600 liter. Kolam tersebut dikurangi airnya dalam
10 menit dengan mengalirnya pada saluran got tinggi 250 liter. Berapakah debit air yang
mengalir pada saluran got tersebut ?
Rabu, 29 April 2020
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tangga Nada Diatonis Mayor dan Diatonis Minor
Tangga Nada Diatonis Mayor Tangga nada merupakan susunan berjenjang, misalnya do, re, mi, fa, sol, la, si, do. Tangga nada diatonis terd...
-
Muatan IPA KD 3.4 dan KD 4.4 Tanggal : Materi : Menjelaskan Persamaan dan Perbedaan Rangkaian Seri dan Paralel Ada persamaan dan...
-
Tema 3 : Tokoh dan Penemuan Tanggal : ____________ Subtema : 1. Penemu yang Mengubah Dunia Pe...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar